Sekda Bintan Bantah Isu Wabup Roby Langsung Ditunjuk Gubernur Kepri Jadi Plt. Bupati Bintan

SUARAINDONESIA.MEDIA, Bintan – Tak lama berselang paska penahanan Bupati Bintan Apri  Sujadi merebak isu yang tidak sedap.

Isu berkembang di tengah masyarakat Bintan bahwa wakil Bupati Bintan Roby Kurniawan langsung ditunjuk Gubernur Kepri sebagai Plt. Bupati Bintan.

Isu itu dibantah Sekda Bintan, Adi Prihantara. “Itu tak mungkin, “ujar Adi Prihantara melalui saluran telepon, Kamis 12 Agustus 2021 malam.

Dikonfirmasi kepada Plt. Karo Pemerintahan Setdaprov Kepri, M. Darwin menjelaskan setiap Kepala Daerah berhalangan maka secara otomatis Wakil Bupati yang menduduki Pelaksana Tugas Bupati l tersebut.

“Hal itu amanat  UU No 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, “ujarnya.

Namun untuk memperkuatnya, Gubernur menerbitkan Surat Perintah Tugas (SPT) sebagai Plt kepada Wakil Bupati.

Terkait dengan Bupati Bintan yang telah ditahan KPK sore tadi, secara otomatis Wakil Bupati Bintan, Roby Kurniawan sebagai Plt. Bupati Bintan.

“Untuk memperkuatnya Gubernur Kepri menerbitkan SPT kepada Wakil Bupati Bintan sebagai Plt Bupati Bintan, “ujar M Darwin melalui telepon, Kamis 12 Agustus 2021 malam.

SPT ini katanya sedang diproses. “Belum ada SPT itu. Tapi sedang disiapkan, “tandasnya.

Bupati Bintan Apri Sujadi sejak Kamis 12 Agustus 2021 sore ditahan KPK atas sangkaan tindak sangkaan kasus tindak pidana korupsi terkait pengaturan barang kena cukai dalam pengelolaan kawasan perdagangan bebas dan pelabuhan bebas Bintan tahun 2016-2018. (*)

 

Related posts